Ini dia jalur pendakian yang terkenal dengan bentukan gunungnya yang memanjang. Terkait dengan jalur pendakian gunung Argopuro sendiri terdapat 2 jalur yang bisa kamu pilih. Bebas mau pilih yang menurut kamu paling mudah dilalui atau yang paling singkat waktu jalannya.
Jalur Pendakian Gunung Argopuro
Jalur Baremi
Nama jalur pendakian gunung Argopuro yang ada di Probolinggo adalah jalur Baremi. Jalur pendakian yang satu ini sangat terkenal dengan lintasannya yang dimulai dari danau taman hidup. Usai dari danau, kamu akan menembus hutan menuju cemara lima.
Setelah melintasi cemara lima, kamu akan menuju pos yang disebut Angkene. Nah! Usai Angkene inilah kamu akan menuju ke Rawa Embik. So, setelah destinasi Rawa Embik baru meluncur ke lokasi utama, yakni puncak gunung Argopuro. Siapa yang tidak ingin, bukan?
Jalur Baderan
Rute menuju ke gunung Argopuro mempunyai salah satu jalur yang sangat terkenal, ialah Baderan. Jalur lintasan yang satu ini terkenal sempit, masih banyak sumber mata air di sekitarnya. Di samping itu, kamu akan menjumpai keindahan alam yang masih asri.
Jalur pendakian Baderan mengantarkan kamu menuju ke Rawa Embik, di mana setelah Rawa kamu harus ke bagian puncak Rengganis dahulu. Setelah ke puncak Rengganis inilah baru menuju ke puncak utama, yakni gunug Argopuro. Siapkan fisik agar tetap bertahan, ya!