Manfaat Daun Johar Untuk Kesehatan

Kamu apakah pernah mengetahui apa itu daun Johar? Pastinya banyak orang yang masih asing dengan nama tanaman satu ini, tapi tahukah kamu bahwa ternyata banyak manfaat daun johar yang wajib kita ketahui karena baik untuk kesehatan.

Tanaman Johar adalah jenis tumbuhan seperti pohon kayu berkambium dan memiliki buah serta tumbuhnya melalui biji. Selain itu pohon johar juga digunakan di perkotaan sebagai tanaman peneduh di jalanan karena memiliki daun yang indah dan tumbuhnya bisa mencapai 2 meter lebih.

Jika kamu penasaran dengan manfaat daun johar untuk kesehatan, yuk simak penjelasan lengkapnya berikut :

  1. Mengobati Malaria

Ternyata daun johar bisa bermanfaat sebagai obat herbal dari penyakit Malaria. Untuk membuat obat dari daun johar kamu bisa menyiapkan daun johar sebanyak 1 sampai 2 genggam dan cuci bersih, kemudian rebus dengan air 200 ml, setelah itu air rebusan ini diminum secara rutin 2 kali sehari.

  1. Mengontrol Kadar Gula Dalam Darah

Untuk penderita diabetes, mengkonsumsi daun johar juga bisa membantu menurunkan kadar gula dalam darah dengan mengontrol kadar insulin dalam tubuh berkat kandungan nutrisi yang ada di dalam daun johar.

  1. Mengobati Kencing Manis

Selain 2 penyakit diatas, ternyata daun johar memiliki manfaat lainnya yaitu dapat mengobati kencing manis. Jadi jika kamu ingin mengobati kencing manis dengan mengkonsumsi daun johar, caranya sama seperti seperti kami jelaskan untuk membuat minuman dari rebusan daun johar dan minum rutin sehari 2 kali.

Selain itu daun johar juga sangat bermanfaat untuk mencegah kerusakan hari, menangkal radikal bebas, anti inflamasi, mencegah penyakit kronis, mencegah penggumpalan trombosit, dan bisa membantu menambah daya tahan tubuh.